Posts

Showing posts from September, 2018

Obat Diabetes Herbal: Bambu Kuning (Bambusa Vulgaris Schrad)

Image
Bambu kuning sebagai obat penderita diabetes militus adalah yang digunakan daunnya, dengan cara mengumpulkan 3-7 lembar daun yang dicuci direbus dengan 3 gelas air hingga menjadi 1 gelas kemudian diminum.  

Obat Diabetes Herbal: Bunga Pukul (Mirabilis jalapa

Image
Obat penderita diabetes militus dengan cara pengolahan adalah menyediakan 1-3 lembar daun salam dicuci, direbus dengan 3 gelas air hingga tersisa 1 gelas air, disaring, dan diminum. 

Obat Diabetes Herbal: Kelor (Moringa Oleifera)

Image
Siapa yang tidak kenal dengan tanaman ini, dan beruntunglah bagi anda selalu mengkonsumsi tanaman ini karena tanaman ini merupakan salah satu obat herbal yang dapat mencegah dan mengatasi diabetes militus, dimana tidak hanya itu kelor juga bermanfaat dalam mengatasi hipertensi, kolesterol, sariawan, kurap, biduran dan masih banyak lagi. Untuk pengolahan obat herbal penderita diabetes militus dengan kelor adalah dengan menggunakan daunnya dimana dibutuhkan 10-15 lembar daun, dicuci, direbus dengan 3 gelas air hingga tersisa 1 gelas air kemudian diminum.   

Obat Diabetes Herbal: Labu Silam (Sechium edule)

Image
Mungkin anda berfikir bahwa labu itu mengandung gula dan rasa manis, dan tentu saja akan menyebabkan diabetes militus, ternyata itu tidak benar, karena nyatanya labu bermanfaat dalam mengobati penyakit diabetes dan cara pembuatannya sangat mudah dengan disadap batangnya, airnya hasil sadapan kemudian diminum. 

Obat Diabetes Herbal: Manggis (Garania Mangostana L)

Image
Tanaman yang satu ini sangat bermanfaat dan berkhasiat banyak baik itu sebagai obat diabetes militus dan adanyak banyak lagi yakni gejala stroke, asam lambung, antioksidan anti kanker, hipertensi, dan sangat cocok menjadi obat herbal dalam penyembuhan diabetes militus karena kita ketahui dan berdasarkan informasi diatas bahwa diabetes militus membawa komplikasi dengan berbagai organ-organ tubuh dan menyebabknya penyakit.  Cara pembuatan obat ini adalah kulit buahnya diiris, kemudian dikeringkan, disangrai, dijadikan serbuk, diseduh, dan diminum. 

Obat Diabetes Herbal: Pegagan/Kaki kuda (Centella Asiatica)

Image
Tanaman yang sangat jarang ditelinga kita namun ternyata bermanfaat dalam pengobatan penyakit diabetes militus dimana yang menjadi obat herbal ini adalah daunnya yang dimanfaatkan sebagaimana yang diolah dengan mengumpulkan 5-7 lembar daun dicuci direbus dengan 3 gelas air hingga menjadi 1 gelas, kemudian diminum. 

Obat Diabetes Herbal: Keji Beling (Strobilanthes Crispa)

Image
Tanaman ini yang digunakan sebagai obat herbal diabetes militus adalah daunnya, yang dilakukan dengan mengolah 3-5 lembar daun dicuci dan diremus dengan 3 gelas air hingga tersisa 1 gelas air,kemudian diminum. 

Obat Diabetes Herbal: Tapak darah Putih (Elephanthopus scaber)

Image
Cara pembuatan obat herbal ini adalah dengan menggunakan 10 daun tapakdara direbus dengan 3 gelas air sampai mendidih hingga tersisa 1 gelas, setelah dingin diminum, diulang sampai sembuh (diabetes militus) 20 gram daun tapakdara kering, 10 gram bunga krisan, direbus dengan 2,5 gelas air sampai mendidih dan disaring diminum tiap sore.     Tapak dara putih berkhasiat dalam mengobati diabetes militus, asma, tangan gemetar, hipertensi, leukimia, luka bakar dan luka baru. 

Obat Diabetes Herbal: Lidah Buaya (Aloe sp)

Image
Cara pembuatan obat herbal dengan lidah buaya adalah dengan menggunakan helaian lidah buaya dimasak dengan air 3 gelas hingga tersisa 1 gelas, air rebusan ditambah madu/gula merah. Empulur lidah buaya dipotong kecil-kecil, kemudian dicampur dengan madu sampai rata (batuk, sesak nafas).    dan kemudian dicampurkan lalu diminum. Lidah buaya dapat mengobati penyakit ambien, kencing manis, rambut rontok, kencing nanah, cacingan pada anak, batuk dan sesak nafas. 

Obat Diabetes Herbal: Meniran (Phyllanthus urinaria)

Image
Tanaman ini dapat bermanfaat dan mengobati penyakit ginjal, kuning, dan kencing nanah, dan sebagaimana kita ketahui diabetes militus juga dapat terjadi karena adanya gangguan pada ginjal. Sehingga tamanan ini dapat menjadi obat herbal anda dalam menyembuhkan penyakit diabetes militus anda dengan  cara pembuatan obat tradisional ini adalah  seluruh bagian tanaman meniran ditambah kunyit direbus dan adas dengan 3 gelas air, airnya diminum pagi dan sore.   

Obat Diabetes Herbal: Temu Lawak (Curcuma zanthorniza Roxb).

Image
Tanaman obat yang sudah melegenda di indonesia ini bermanfaat dalam saluran pencernaan, gangguan liver, kandung empedu, panckreas, usus halus, sariawan, TBC, tekanan darah tinggi, tonikum, sariawan, sakit kuning, dan kurang darah dimana kita ketahui bahwa diabetes militus terjadi karena adanya gangguan pada pankreas dan ginjal sehingga temulawak dapat anda gunakan sebagai obat tradisional atau obat alami anda dalam mengatasi diabetes militus dengan cara menggunakan atau  cara membuat obat diabetes militus dengan temulawak adalah  temulawak diparut/ditumbuk halus, ditambah sir matang lalu diperas, sirnya diminum.

Obat Diabetes Herbal: Daun Ubi Jalar (Ipomoea batatas L)

Image
Daun yang dipercaya dapat menurunkan kadar glukosa dara yang tinggi. Secara tradisional, daun ubi jalar sebagai obat kencing manis, penyakit kanker, antioksida, hipolipidemia dan sebagai obat demam berdarah.  Cara pembuatan obat diabetes dengan daun ubi jalar  adalah dengan mengumpulkan daun ubi jalar sekitar 100 gram direbus dengan 1 liter air sampai tinggal 500 ml, kemudian air rebusan tersebut diminum.  Kandungan yang terdapat dalam ubi jalar  adalah senyawa protein, karbohidrat, karoten, serat, flavonoid, vitamin B1, B2, B6, C, Kalsium, Fosfor, Zat Besi. Sedangkan ekstrak umbi ubi jalar kulit putih dosis 4g/ hari berkhasiat menurunkan glukosa darah dan kolsterol berdasarkan penelitian ekstrak umbi jalar kulit putih efektif untuk diabetes militus tipe 2 yaitu meningkatkan sensitifitas insulin dan menurunkan kolsterol. (Ludvik, 2002. Kusano, 2000). 

Obat Diabetes Herbal: Bungur (Lagestroemia speciosa Pers)

Image
Bungur adalah salah satu tanaman obat yang dapat digunakan untuk mengobati penyakit diabetes militus. Pengobatan tradisional atau herbal sebagai obat diabetes, digunakan dalam bentuk rebusan. Biji tanaman yang digunakan dalam mengobati tekanan darah tinggi dan kencing manis. Sedangkan daun digunakan untuk mengobati kencing batu, kencing manis, dan tekanan darah tinggi. Karena  kandungan kimia yang dimiliki daun bungur sebagai obat diabetes  adalah saponin, flavonoid, dan tannin. (Dalimartha, 2003). Berdasarkan hasil penetlian,  penggunaan air rebusan daun bungur  dengan kepekatan 10% dan 20% yang diberikan secara oral pada kelinci mampu menurunkan kadar gula darah sebesar 85,97% dan 96,27% dibandingkan (Astiti, 1990) Menurut Kakuda et al (1996), ekstrak daun bungur mampu menekan peningkatan kadar gula darah secara signifikan pada tikus diabetes tipe 2 dibandingkan dengan tikus control. 

Obat Diabetes Herbal: Daun Insulin (Tithonia diversifolia

Image
Tanaman yang berasal dari meksiko yang memiliki sebutan di Indonesia yaitu rondo semoyo, kembang bulan, dll. Beberapa penelitian di luar negeri seperti Toshihiro Mura dkk dari Departement of Clinical Nutrition, Suxuka, University of Medical Sdence, Jepang tahun 2005. Bahwa ekstrak ethanol daun insulin pada tikus penderita Diabetes militus tipe 2 memiliki berat badan 20-25 gram. Konsentrasi larutan yang digunakan yaitu 100 mg/kg, 500 mg/kg, dan 1.500 mg/kg berat badan. Sebagai control digunakan tikus yang diberi air destilasi 20 ml/kg. Kadar gula dalam tikus diukur tiap minggu. Hasilnya kadar gula darah tikus mengalami penurunan secara signifikan. Semakin tinggi ekstrak etanol maka semakin tinggi pula penurunannya.  Sedangkan cara membuat obat diabetes militus dari daun insulin adalah  Ambil 10 Lembar daun insulin (bisa daun segar ataupun daun yang kering)  Rebus dalam 4 gelas air  Biarkan rebusan sampai tersisa 3 gelas Diminum saat hangat atau dingin. Ampas sisa rebusan dap

Sambiloto

Image
Seluruh tanaman sambiloto dapat digunakan sebagai bahan ramuan untuk mengatasi diabetes militus (Utami, 2003). Sambiloto (Angrographis paniculata (Burm.f.) Nees) mengandung senyawa aktif andrografolida yang menurut Munawwara (2004) mempunyai aksi seperti insulin.  Penggunaan tumbuhan obat tidak sederhana yang dipikirkan orang selama ini. Semuanya harus dipelajari dan memerlukan pengalaman tersendiri. Salah mengenali tumbuhan obat yang dimaksud juga tidak akan menyembuhkan penyakit. Apalagi, salah menggabungkan beberapa tumbuhan obat yang khasiatnya berlawanan (Dalimartha, 2007). Obat herbal seperti obat-obat lainnya, tidak bias dikonsumsi sembarangan. Tetap ada dosis yang harus dipatuhi, seperti halnya resep dokter. Buah mahkota dewa, misalnya, hanya boleh dikonsumsi dengan perbandingan 1 buah dalam 3 gelas air (Suarni, 2005). Buah mahkota dewa segar yang dikonsumsi secara langsung, bisa menyebabkan bengkak di mulut, sariawan, mabuk, kejang sampai pingsan (Dalimartha, 2007). Car

Obat Diabetes Herbal: Mahkota Dewa

Image
Berdasarkan penelitian saragih (2001) terbukti bahwa rebusan daging buah segar mahkota dewa (Phaleria macrocarpa. (Scheff) Boerl) mampu menurunkan kadar glukosa darah secara bermmakna pada tikus yang menderita diabetes militus tergantung insulin meskipun efek yang dihasilkan lebih rendah daripada efek insulin. Perasan daging buah makhkota dewa menghasilkan efek hipoglikemik yang setara dengan tolbutamin pada tikus yang menderita diabetes militus yang tidak bergantung insulin (Bestari, 2001). Dari kedua penelitian tersebut menggambarkan bahwa daging buah makutadewa mampu menurunkan kadar glukosa darah tikus percobaan yang menderita diabetes militus baik tergantung atau tidak tergantung insulin (Primsa, 2002).   Cara pembuatan obat tradisional diabetes militus dengan tanaman mahkota dewa adalah buah yang masih hijau diiris tipis, dijemur sampai kering, kemudian disedu dengan air panas mendidih, dan didinginkan, airnya diminum pagi dan sore. 

Obat Diabetes Herbal: Ciplukan (Physalis peruviana)

Image
Daun ciplukan dapat digunakan untuk obat penyakit borok di kaki yaitu dengan cara daun ciplukan 1 genggam ditumbuk dan ditempelkan di tempat yang sakit. Buah ciplukan  mengandung senyawa  kimia asam sitrum dan fisalin, dan asam malat, alkaloid, tannin, kriptoxantin, vitamin C dan gula (Mahendra, 2005).  Cara mengobati diabetes militus menggunakan ciplukan adalah dengan menggunakan tumbuhan ciplukan yang sudah berbuah dicabut beserta akar-akarnya dan dicuci hingga bersih. Kemudian dilayukan dan direbus dengan 3 gelas air sampai mendidih hingga tinggal 1 gelas, kemudian disaring, diminum 1 kali sehari. 

Obat Diabetes Herbal: Jahe (Zingiber Offcinale Rosc)

Image
Jahe telah dikenal bermanfaat sebagai minuman penghangat badan, dan digunakan masyarakat sebagai bumbu masakan, pemberi aroma roti dan kue. Jahe memiliki kandungan aktif yaitu oleoresin. Oleoresin adalah campuran minyak atsiri sebagai pembawa aroma dan sejenis dammar sebagai pembawa rasa. Oleoresin mengandung komponen gingerol, paradol, shogaol, zingerone, resin dan minyak atsiri (Ramadhan, 2010).  Secara tradisional ekstrak jahe digunakan sebagai obat sakit kepala, obat batuk, masuk angina, gangguan pada saluran pencernaan, stimulant, diuretic, rematik, menghilangkan rasa sakit, obat anti mual dan mabuk perjalanan, karminatif (mengeluarkan gas dari perut) dan sebagai obat luar untuk mengobati gatal digigit serangga, kesleo, bengkak serta memar (Shukla and Singh, 2007). Berbagai penelitian membuktikan bahwa jahe mempunyai sifat anti oksidan dan anti kanker. Selain itu, jahe mampu menaikkan aktivitas salah satu sel darah putih, yaitu sel natural killer (NK) dalam melisis sel targ

Obat Diabetes Herbal: Kumis Kucing (Orthosiphon Stamineus)

Image
Seluruh bagian tumbuhan dipakai untuk obat, basah atau kering (dianginkan dahulu, lalu dijemur di panas matahari). Khasiat dari tumbuhan ini adalah untuk mengobati sejumlah penyakit yaitu memperlancar pengeluaran air kemih (diuretic), rematik, batuk, masuk angina, sembelit, sakit pinggang, anti radang, radang ginjal, batu ginjal dan kecing manis.  Kandungan  kimia yang ada yaitu Orthosipohon glikosida, zat samak, minyak atsiri, minyak lemak, saponin, garam, kalium, dan myonistiol. Menggunakan dosis 30-60 gr (kering) atau 90 -120 gr (basah) direbus, dapat juga kering atau basah diseduh sebagai teh (Mahendra 2005). 

Obat Diabetes Herbal: Salam (Eugenia polyantha)

Image
Dari hasil penelitian yang dilakukan oleh Stusiawan dan Santosa (2005) diketahui bahwa ekstrak etanol dari salam dapat menurunkan secara bermakna kadar glukosa darah mencit yang diinduksi dengan aloksan. Penelitian lain yang dilakukan oleh Agung (2008) menyatakan bahwa pemberian ekstrak salam selama 15 hari berpotensi sebagai antidislipidemia karena dapat meningkatkan kadar HDL tikus jantan galur wistar

Obat Diabetes Herbal: Brotowali (Tinospora tuberculata)

Image
Sudah diakui dapat digunakan sebagai antimalaria karena memiliki kandungan tinokrisposid. Ekstrak brotowali juga diketahui memiliki aktivitas hipoglikemik karena dapat menurunkan serum glukosa melalui mekanisme peningkatan sekresi insulin pada tikus normal maupun tikus yang mengalami diabetes melitis tipe 2, sedangkan percobaan pada tikus yang mengalami diabetes melitus tipe 1 brotowali bekerja dengan cara mengurangi kadar glukosa tanpa mengubah tingkat insulin (Lam et al,. 2012). Penelitian yang dilakukan Praman, et al., (2011) membuktikan bahwa brotowali dapat digunakan dalam terapi hipertensi karena dapat menurunkan tekanan darah melalui reseptor adrenergik-2

Obat Diabetes Herbal: Jintan hitam (Nigella sativa)

Image
Jintan Hitam merupakan antimaag yang efektif karena dapat menurunkan sekresi asam lambung dan memiliki efektifitas setara dengan simetidin (Rajkapoor, et al.,2002; Khalil, et al., 2010). Efek pengobatan lain yang telah teruji dari ekstrak jintan hitam adalah kemampuannya dalam menurunkan kadar gula darah dan HbA1C pada penderita diabetes tipe 2 (Mohtashami, et al.,2005). Evaluasi klinik yang dilakukan oleh Sabzghabaee, et al., (2012),membuktikan bahwa jintan hitam memiliki efektivitas yang baik dalam mengobati dislipidemia karena mampu menurunkan kadar LDL dan kolesterol hingga 7,6% dan 4,8%, dan secara signifikan menurunkan kadar trigliserida hingga 16,6% setelah pemberian selama 4 minggu

Obat Tradisional Asam Lambung (Maag): Daun Lidah Buaya (Aloe Vera L.)

Image
  Lidah buaya sudah banyak mengobati berbagai penyakit dan digunakan sebagai obat herba dan salah satunya adalah obat tradisional asam lambung yang berkhasiat dalam antiradang,dan menguatkan lambung. Cara pembuatan obat tradisional asam lambung/maag dengan menggunakan 10-15 gram kering daun lidah buaya atau 90-100 gram segar daun yang telah dikupas kulitnya, direbus dan kemudian diminum. 

Obat Tradisional Asam Lambung (Maag): Kapulaga (Amomum Cardamomum)

Image
Tanaman herba yang berkhasiat sebagai radang lambung, muntah-muntah, mual, perutsebah dan kembung ini dapat diolah menjadi obat asam lambung dengan merebus 3-5 buah kapulaga, dinginkan, lalu airnya diminum. 

Obat Tradisional Asam Lambung (Maag): ADAS (Foeniculum vulgare)

Image
  Manfaat atau khasiat dari ADAS adalah memang terkhusus untuk sakit lambung, muntah karena lambung dingin, mual, dan kembung. Cara mengolah ADAS sebagai obat tradisional asam lambung adalah dengan 1-5 gram ADAS kering, lalu rebus dan kemudian airnya diminum. 

Obat Tradisional Asam Lambung (Maag): Ceguk (Quisqualis Indica L)

Image
  Rasa buah yang manis, hangat, astrigen dan beracun (toksik) dan masuk pada meridiam limpa dan lambung. Kandungan dari ceguk pada buah yang masak adlaah quisqualic aci, succinic acid, trigonelline, pyridine, potassium quisqualate, phytosterol, pentosan, serine, glucosazon, dan mineral K, Na, SO4. Sedangkan bijinya mengnadung 25% minyak lemak dari oleic, miyristic, palmitic, strearic dan linoleic acids;gum dan resin. Jumlah kandungan yang banyak ini dan memang fungsinya berada pada lambung sehingga tanaman ini dapat dijadikan sebagai obat herbal anda dengan cara rebus ceplukan kering 5-10 kg dengan tiga gelas air sampai tersisa hingga satu gelas. Setelah dingin, saring dan minum dua kali sehari pagi dan sore

Obat Tradisional Asam Lambung (Maag): Apu-Apu (Pistia stratiostes L)

Image
Tanaman dengan sifat herba apu-pu pedas, sifat sejuk, berkhasiat antirematik, antiradang, peluruh keringat (diaforetik), dan peluruh kencing (diuretik) Sedangkan kandungan kimia mengapa memiliki banyak khasiat atau manfaat dan dapat menjadi obat asam lambung karena mengandung flavonoid, tanin dan polifenol. Cara pengolahan apu-apu sebagia obat tradisional asam lambung adalah dengan mencuci daun apu-apu segar 15 lembar, lalu direbus dengan 3 gelas air sampai mendidih selama 15 menit. Saring, kemudian dinginkan dan minumlah dua kali pagi dan sore. Wanita hamil dilarang untuk mengkonsumsi obat tradisional ini. 

Obat Tradisional Asam Lambung (Maag): Kencur (Kaempferia galanga L.)

Image
  Tanaman yang dapat digunakan sebagai obat tradsional asam lambung/maag memiliki kandungan asam annisad, alkaloid, gom, asam sinamat, etil ester, borneol, kamphene,  asam metil kanis dan penta dekaan. Cara membuat obat asam lambung dengan menggunakan kencur adalah menggunakan 10-25 gram rimpang kencur, diremus dan diminum airnya.

Obat Tradisional Asam Lambung (Maag): Sirih (Piper Bettle)

Image
  Sirih dapat bermanfaat juga dalam pengobatan asam lambung/maag dengan mengolah 3-5 lembar daun sirih kemudian dicuci dan direbus dengan 3 gelas air hingga tersisa segelas air kemudian diminum. 

Obat Tradisional Asam Lambung (Maag): Kumis Kucing (Orthosiphon Spicatus)

Image
  Kumis kucing dapat juga digunakan sebagai obat maag/asam lambung dengan mengolah daun dan batang dengan pertama-tama dicuci, kemudian direbus hingga menjadi 1 gelas, lalu diminum. Selain pengobatan herbal asam lambung, kumis kucing juga bermanfaat dan dapat digunakan sebagai obat herbal dalam penyakit diabetes dan melancarkan air seni. 

Obat Tradisional Asam Lambung (Maag): Singkong (Manihot utilissima)

Image
  Singkong dapat menyembuhkan asam lambung/maag dan dapat menjadi obat tradisional dan sekaligus menjadi konsumsi anda setiap hari sebagai pengobatan dan penyembuhan asam lambung/maag dengan cara memparut singkong,kemudian diperas, didiamkan beberapa menit, lalu ambil saripatinya dan kemudian diminum. 

Obat Tradisional Asam Lambung (Maag): Manggis (Garcinia Mangostana L)

Image
  Manggis dapat mengobati asam lambung atau maag dengan cara mengolah kulit buah dengan mengeringkannya kemudian diseduh dengan segelas air, lalu disaring dan diminum. 

Obat Tradisional Asam Lambung: Asam Jawa (Tammarindus Indica L)

Image
Asam jawa dapat mengobati asam lambung dengan pengolahan kulit batang asam jawa yang direbus dengan menggunakan 3 gelas air hingga tersisa 1 gelas, lalu disaring dan kemudian diminum.

Obat Tradisional Asam Lambung (Maag): Sambiloto (Andrographis paniculata)

Image
  Sambiloto sebagai obat tradisional asam lambung karena kandungan kalgemin, antrograhit, andrograpolit, garam kalium, garam natrium dan minyak goreng, juga mengandung zat pahit yang berupa hablur kuning. Cara pembuatan obat tradisional asam lambung dengan sambiloto adalah menggunakan sambiloto kering 9-15 gram lalu direbus  dan kemudian diminum. 

Obat Tradisional Asam Lambung (Maag): Kunyit (Curcuma Longa Lin atau Curcuma domestica Val)

Image
Rasa yang agak pahit, sedikit pedas, bau khas, dan sifat yang sejuk dan tidak beracun menjadi obat khas asam lambung tradisional yang sudah banyak digunakan sebagai pengobatan penyakit asam lambung dan macam-macamnya karena kandungan di antaranya caffed acid dengan efek antiradang (anti-imflamasi), antibakteri, dll. Cara membuat obat tradisional asam lambung/maag adalah dengan merebus 10-25 gram rimpang kunyit, lalu airnya diminum. 

Obat Tradisional Asam Lambung (Maag): Temulawak (Curcuma Xanthorrhiza Roxb)

Image
Sifatnya aromatik, tajam dan agak pedas.Dengan kandungan kurkumin, zat tepung, glikosida, karbinol, protein, serat, kalium oksalat, toluil metil, I-sikloisopren myrsen, dengan kandungan temulawak tersebut dapat mengobati asam lambung atau penyakit maag anda dan sebagai obat tradisional pilihan anda dalam menghadapi asam lambung anda ketika tiba-tiba muncul dengan cara merebus 30 gram rimpang temulawak, lalu airnya diminum. 

Obat Tradisional Asam Lambung (Maag): Jombang (Taraxacum Mongolicum Hand-Mazz)

Image
  Rasa yang manis, pahit dan sifatnya dingin jombang sudah lama diyakini dapat mengobati asam lambung atau maag dan dengan berkembangnya teknologi membuktikan mengapa jombang dapat bertahan dalam pengobatan penyembuhan asam lambung karena kandungan diantaranya     glukosa, fruktosa, choline, taraxerol, stigmasterol, B-stisterol, taraxol, taraxasterol dengan dengan efek antibiotik, antiradang, dan penghilang racun. Cara pengobatan asam lambung/maag dengan herbal jombang adalah mencuci bersih 20 g tumbuhan segar jombang, lalu direbus dengan 3 gelas air- tersisa 1 gelas. Saring air rebusan tersebut lalu minum 2x sehari dengan 1/2 gelas masing-masing. 

Obat Tradisional Asam Lambung (Maag): Anting-Anting (Acalypha australis L)

Image
Dengan rasa pahit dan sejuk dapat menyembuhkan meredakan asam lambung dan telah digunakan turun temurun dengan efek antibiotik, antiradang dan menghentikan pendarahan dapat bermanfaat bagi anda dalam pengobatan asam lambung dengan cara lumatkan herba anting-anting segar secukupnya lalu campurkan dengan gula pasir secukupnya dengan menempelkan hasil lumatannya ketempat luka. 

Obat Tradisional Asam Lambung (Maag): Anggrung (Trema Orientalis Bi)

Image
  Anggrung dapat menyembuhkan asam lambung atau maag karena kandungan kimia dalam anggrung diantaranya saponin, flavonoid, dan polifenol. Cara memanfaatkan anggrung sebagai pengobatan tradisional asam lambung adalah dengan mencuci bersih 5 kg akar, campur dengan 2 gelas air, lalu rebus. Setelah 25 menit, dinginkan rebusan, lalu saring dan buat menjadi 2 gelas. Minum 2 kali sehari pada waktu pagi dan sore hari masing-masing 1 gelas. 

Obat Tradisional Asam Lambung (Maag): Andong (Cordyline fructicosa (Linn.)

Image
Andong dengan rasa manis, hambar, dan sifatnya menyejukkan. Andong dapat menjadi obat herbal dalam menyembuhkan asam lambung karena kandungannya dan banyak digunakan dalam menyejukkan darah, menghentikan pendarahan dan menghilangkan bengkak karena memar (antiswelling). Adapun cara membuat obat herbal asam lambung ini adalah dengan mencuci bersih 15-30 g daun andon kering atua 6-10 akar andong kering. Rebus bahan dengan 2 gelas air sampai tersisa 1 gelas. Dinginkan lalu minum ramuan tersebut sekaligus dengan 1 gelas sehari. 

4 Obat Asam Urat Alami yang Tersedia di Dapur Anda

Image
Oleh  Nimas Mita Etika M    Informasi kesehatan ini sudah direview dan diedit oleh: dr. Tania Savitri - Dokter Umum  . Obat asam urat alami bisa jadi pilihan bagi Anda yang setiap hari berjuang melawan nyeri sendi.  Asam urat atau yang sering dikenal dengan encok adalah peradangan yang terjadi pada persendian tubuh, seperti sendi di lutut kaki, pergelangan kaki dan tangan, telapak kaki, siku, bahkan tulang belakang. Biasanya orang yang mengalami asam urat akan merasakan sakit dan nyeri pada persendiannya diiringi dengan tada kemerahan serta bengkak pada bagian yang sakit. Sekarang ini banyak obat asam urat alami yang muncul dan dipercaya dapat mengurangi rasa sakit serta mengatasi gejala asam urat. Apa saja obat asam urat alami tersebut? 1. Buah ceri, salah satu obat asam urat alami Mungkin sebagian besar dari Anda belum mengetahui bahwa ternyata buah ceri sangat baik untuk pasien yang sedang mengalami peradangan, termasuk asam urat. Penyakit asam urat terjadi karena ka

6 Tips Jitu yang Terbukti Ampuh Mengatasi Sakit Gigi

Image
Oleh   Risky Candraswari    Informasi kesehatan ini sudah direview dan diedit oleh: dr. Tania Savitri - Dokter Umum  . Setiap orang pasti pernah setidaknya sekali dalam hidupnya mengalami sakit gigi. Kondisi ini biasanya akan menyebabkan sakit kepala, gusi nyut-nyutan, hingga makan pun jadi terasa menyiksa. Jika Anda sedang sakit gigi, sebaiknya segera kunjungi dokter. Namun sementara itu, ada beberapa cara mengobati sakit gigi yang bisa Anda lakukan sebagai pertolongan pertama sebelum pergi ke dokter. Apa saja? Simak berbagai pilihan obat sakit gigi paling ampuh dalam artikel ini. Penyebab sakit gigi Selain gigi berlubang, sakit di gigi juga bisa disebabkan oleh banyak hal. Berikut ini beberapa penyebab sakit di gigi paling umum yang harus Anda ketahui: 1. Gigi sensitif Memiliki gigi sensitif bisa jadi penyebab Anda sering mengalami sakit di gigi. Biasanya, orang yang memiliki gigi sensitif akan merasakan nyeri tajam setiap kali makan atau minum sesuatu yang panas